SANGLEN DIHARAPKAN JADI PANTAI KONSERVASI
Muhammad Duha Saputra Kusnadi
Fakultas Psikologi Universitas Proklamasi 45
Yogyakarta
Sejak booming
kunjungan wisata di Gunungkidul, banyak kelompok masyarakat yang ramai-ramai
membuka objek wisata baru khususnya di pantai. Hal ini memberikan dampak
terhadap kondisi alam di sepanjang pantai selatan di daerah ini menjadi rusak
akibat dari banyaknya bangunan dan lapak yang didirikan oleh para pedagang. Namun
ada sekelompok warga yang sadar wisata biasa disebut dengan “Pokdarwis” di
daerah Pantai Sanglen, Desa Kemadang, Kecamatan Tanjungsari yang berniat untuk
tetap mempertahankan laut dan habitatnya agar tetap terjaga dan lestari.
Pokdarwis setempat membuat kebijakan dan aturan untuk
menjaga kelestarian alam dan habitat di Pantai Sanglen. Masyarakat menginginkan
Pantai Sanglen ini menjadi satu-satunya pantai konservasi di Gunungkidul. Kelompok
ini telah memberikan surat kepada seluruh jajaran pejabat yang ada dari Bupati
hingga Ketua DPRD agar secepat mungkin Pantai Sanglen menjadi tempat
konservasi. Ke depannya pantai ini akan dilengkapi museum laut, taman baca
laut, pos penyelamatan pasir putih dan pos Tim SAR.
Referensi artikel:
Awa. (2016). Sanglen Diharapkan Jadi Pantai Konservasi. Kedaulatan Rakyat, 2 Mei 2016.
0 komentar:
Posting Komentar