9.11.25

ESAI 2 - PLOGGING (PSIKOLOGI LINGKUNGAN)

 LINGKUNGAN BERSIH NYAMAN UNTUK KITA SEMUA

MIFTAHUL JANNAH
24310410043
KELAS SPSJ
MATA KULIAH PSIKOLOGI LINGKUNGAN
DOSEN PENGAMPU : DR. ARUNDATI SHINTA, M. A.
FAKULTAS PSIKOLOGI UNIVERSITAS PROKLAMASI 45 YOGYAKARTA

ESAI 2 - PLOGGING


    Embung tambakboyo dengan lintas jogging yang mengelilingi perairan dan dikelilingi rimbunnya pepohonan, telah lama menjadi jantung kebugaran bagi warga yogyakarta. Namun, ditengah hiruk pikuk aktivitas olahraga, sering kali kita menemukan pemandangan yang merusak keindahan dengan banyaknya sampah yang tercecer. Saat berlari mengelilingi embung, setiap langkah yang saya ambil merupakan kesempatan untuk mengambil dan membersihkan sampah yang berceceran di sepanjang jalan embung. Aksi yang saya lakukan ini tidak hanya menyehatkan tubuh, tetapi juga secara langsung membersihkan jalur lari dan mencegah sampah hanyut kedalam badan air. 



    Senin, 27 oktober 2025 pada pukul 16.15 saya melakukan plogging di embung tambakboyo ditemani dengan cuaca yang sejuk, tetapi sangat di sayangkan banyak sampah yang berserakan saat saya sedang berlari memutari embung tambakboyo seperti gambar yang ada di atas. Jarak tempuh jogging di area tambakboyo sekitar 1,7 KM dengan total sampah yang terkumpul 1Kg. untuk jenis sampah organik dan non organik saya memilih untuk membuang di TPS yang ada di sekitar embung tambakboyo.

Papan pengumuman seperti yang terlihat pada foto pertama yang berbunyi "LINGKUNGAN BERSIH NYAMAN UNTUK KITA SEMUA" adalah inti dari pesan edukasi yang harus di hidupkan. Disepanjang jalan saat saya melakukan plogging ada beberapa pemandangan sampah yang terjatuh kedalam badan air yang mengakibatkan air tercemar oleh sampah. Embung tambakboyo bukan hanya insfrakstruktur penampungan air, tetapi juga ekosistem vital. Menjaga kebersihan embung berarti menjaga kelangsungan fungsi air dan kesehatan lingkungan di masa depan. upaya kecil kita untuk tidak membuang sampah sembarangan akan menciptakan lingkungan yang bersih dan nyaman untuk kita semua sesuai dengan pesan yang terpampang nyata seperti pada gambar pertama yang saya sematkan.



0 komentar:

Posting Komentar